Piala Dunia Indonesia U17

Piala Dunia Indonesia U17

Daftar Lengkap Pemain Prancis Piala Dunia U17 2023, Nomor, Posisi, Klub

Berikut ini daftar pemain Prancis yang berlaga di Piala Dunia U17 2023 Indonesia, beserta nomor punggung, posisi, dan klub asal:

Kontributor: Dicky SetyawanPenulis: Dicky SetyawanEditor: Ibnu Azis

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Intip Skema 16 Besar Piala Dunia U17 dalam artikel ini.

Babak 16 Besar Piala Dunia U17 sendiri dijadwalkan bergulir pada 20 November 2023.

Seperti diketahui, dari 24 Timnas yang mengikuti Piala Dunia U17 ini, total ada 16 yang melaju ke babak play off.

Mereka yang berhak ke babak play off adalah para juara grup dan runner up masing-masing grup serta empat Timnas yang menyandang status Peringkat 3 Terbaik.

Setidaknya sudah ada enam Timnas yang memastikan diri lolos ke babak 16 Besar.

Hal ini karena raihan poinnya tak lagi terkejar oleh para pesaing didalam grup.

Baca juga: Harga Pasaran Arkhan Kaka, Pemain Timnas Indonesia yang Cetak Sejarah di Piala Dunia U17

Enam Timnas itu adalah Spanyol, Inggris, Senegal, Prancis, Ameriak Serikat dan Jerman.

Sejumlah tim yang akan memastikan tempat kebabak 16 Besar pun akan bertambah mengingat pertandingan lanjutan fase grup bergulir hari ini, Kamis 16 November 2023.

Termasuk diantaranya Indonesia yang akan menghadapi Maroko.

Lalu bagaimana Bagan atau Skema 16 Besar Piala Dunia U17?

Berikut Skema 16 Besar Piala Dunia U17

Runner Up Grup A vs Runner Up Grup C

Juara Grup B vs Peringkat 3 Grup B/E/F

Juara Grup E vs Runner Up Grup D

Anda sedang berada di halaman

. Flashscore.co.id menawarkan livescore Piala Dunia U17 2025, hasil per-bagian, hasil akhir, kedudukan dan juga detail pertandingan (pencetak gol, kartu merah, perbandingan odds/peluang, …) dari Piala Dunia U17 2025. Selain skor dari Piala Dunia U17 2025 anda dapat juga mengikuti 1000+ kompetisi sepak bola dari 90+ negara di seluruh dunia pada Flashscore.co.id. Cukup klik nama negara di menu sebelah kiri lalu pilih kompetisi anda (hasil-liga, livescore piala nasional, atau kompetisi lainnya). Layanan skor untuk Piala Dunia U17 2025 disajikan secara real-time, dan diperbaharui secara langsung.

Ikutilah Serunya Piala Dunia U17 2025 di Flashscore.co.id! . Ikutilah

Lihat daftar seluruh pertandingan dari

KOMPAS.com – Klasemen Piala Dunia U17 2023 memastikan tiket ke 16 besar untuk Inggris dan Brasil. Di samping itu, timnas U17 Indonesia terancam gugur.

Brasil berhasil meraih kemenangan atas Inggris dengan skor 2-1 dalam matchday terakhir babak penyisihan Grup C Piala Dunia U17 2023.

Laga Inggris vs Brasil dalam jadwal Piala Dunia U17 2023 bergulir di Jakarta International Stadium (JIS) pada Jumat (17/11/2023).

Brasil sudah unggul 2-0 via Kaua Elias (43’) dan Joao Pedro (54’). Inggris lalu hanya mampu membalas satu gol melalui Joel Tshisanga (71’).

Baca juga: Jadwal Piala Dunia U17 2023 Hari Ini: 2 Laga Penentu Nasib Indonesia

Dengan demikian, Brasil berhak mengemas tiga poin dalam klasemen Grup C Piala Dunia U17 2023.

Raihan tiga angka memastikan Brasil menembus 16 besar Piala Dunia U17 2023 karena bercokol di peringkat kedua klasemen Grup C.

Brasil lolos bersama Inggris yang menempati peringkat pertama klasemen Grup C Piala Dunia U17 2023 dengan catatan serupa tiga angka.

Inggris berhak di puncak klasemen Piala Dunia U17 2023 karena unggul dari segi selisih gol atas Brasil.

Baca juga: Pelatih Indonesia Datang ke Piala Dunia U17 2023 demi Cari Ilmu

Sementara itu, timnas U17 Indonesia terancam tersingkir dari Piala Dunia U17 2023 seusai menelan kekalahan dari Maroko.

Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Kamis (16/11/2023), timnas U17 Indonesia tumbang 1-3 dari Maroko.

Kekalahan dari Maroko membuat kans timnas U17 Indonesia untuk mengunci satu tempat di 16 besar Piala Dunia U17 2023 sangat tipis.

Timnas U17 Indonesia berada di posisi ketiga klasemen Grup A Piala Dunia U17 2023 dengan torehan dua angka.

Kondisi itu membuat timnas U17 Indonesia mengharapkan melaju ke 16 besar Piala Dunia U17 2023 melalui jalur peringkat ketiga terbaik.

Baca juga: Piala Dunia U17 2023: Estevao Permata Brasil, Kaki Kiri Spesial

Sebanyak empat tim peringkat ketiga terbaik dari enam grup turnamen akan lolos ke babak knock-out Piala Dunia U17 2023.

Sekarang ini, timnas U17 Indonesia berada di urutan keempat atau terakhir dari tim-tim peringkat ketiga terbaik lain Piala Dunia U17 2023.

Pasukan Bima Sakti berada di bawah Iran (6 poin), Jepang (6 poin), Uzbekistan (4 poin) yang berurutan menempati posisi 1-3.

Posisi timnas U17 Indonesia sangat rentan. Sebab, berpotensi besar diusir dari empat teratas peringkat ketiga terbaik Piala Dunia U17 2023.

Baca juga: Piala Dunia U17 2023 Jadi Batu Loncatan Pemain Muda Indonesia

Skenario itu bisa terwujud seandainya tim-tim seperti Korea Selatan, Burkina Faso, Meksiko, dan Selandia Baru mampu mempunyai torehan poin atau selisih gol lebih banyak atas Indonesia.

Nantinya, Selandia Baru akan menghadapi Meksiko, sedangkan Burkina Faso bersiap melawan Korea Selatan pada Sabtu (18/11/2023).

Keterangan:No: PeringkatD: DimainkanM: MenangS: SeriK: Kalah-/+: Selisih GolP: Poin *Update terakhir Sabtu (18/11/2023) pukul 06:14 WIB

tirto.id - Daftar pemain Prancis di Piala Dunia U17 2023 seluruhnya diisi dari akademi lokal klub Ligue 1 dan Ligue 2. Les Bleus kini datang ke Indonesia dengan misi memutus puasa gelar sejak terakhir menjuarai Piala Dunia U17 2001 silam.

Piala Dunia U17 yang berlangsung di Indonesia menjadi edisi ke-8 bagi Timnas U17 Prancis. Selama keikutsertaannya, Prancis selalu lolos ke babak knockout. Tim ini juga sekali meraih gelar pada 2001 silam saat turnamen digelar di Trinidad & Tobacco.

Ajang di Indonesia tahun ini juga jadi kali ke-4 secara berturut-turut bagi Prancis lolos ke Piala Dunia U17. Pada edisi terbaru yang digelar di Brasil 2019 silam, Les Bleus meraih posisi ke-3 usai mengalahkan Belanda. Lalu, Prancis di semifinal takluk di tangan tuan rumah Brasil.

Sementara itu, Prancis lolos ke Piala Dunia U17 2023 sebagai runner-up EURO U17 2023 yang digelar di Hungaria. Prancis kala itu hanya takluk lewat adu penalti melawan Jerman di partai final. Tim ini menyingkirkan Spanyol dan Inggris di fase gugur, sedangkan di babak grup, Les Bleus lolos bersama Jerman serta menyingkirkan Portugal dan Skotlandia.

Membawa misi memutus puasa gelar, Prancis memulai perjalanan di Piala Dunia U17 dengan tergabung di Grup E. Prancis bersaing bersama Burkina Faso (Afrika), Korea Selatan (Asia), dan Amerika Serikat (Amerika Utara).

Profil Timnas Prancis di Piala Dunia U17 2023, Wonderkid, dan Pelatih

Timnas Prancis U17 dihuni talenta-talenta muda yang bermain bersama klub Ligue 1 dan Ligue 2. Dari 21 nama yang dibawa ke Indonesia, sebanyak dua pertiganya berasal dari tim Ligue 1. Sedangkan sisanya merupakan pemain dari klub Ligue 2.

Prancis kembali diperkuat sejumlah pemain kuncinya yang mengantar tim tersebut meraih posisi runner-up di EURO U17 2023 lalu. Sebut saja tiga penyerang yang sama-sama mencetak dua gol di ajang EURO U17 2023, di antaranya Tidiam Gomis (Sm Caen), Yanis Issoufol (Montpellier HSC), hingga. Mathis Lambourde (Stade Rennais).

Mathis Lambourde merupakan salah satu pemain yang berpotensi menjadi wonderkid Les Blues. Ia menjadi protagonis kelolosan Prancis di ajang EURO U17 2023 lalu, lantaran menjadi satu-satunya pencetak gol ke gawang Inggris pada menit 89 di babak perempat final.

Baru akan genap berusia 18 tahun pada Januari 2024 mendatang, Lambourde telah merasakan pengalaman di level teratas bersama timnya, Stade Rennais. Ia sekali tampil di Ligue 1 dan sekali di Europa League musim ini, meski dimainkan tak lebih dari 17 menit.

Selain itu, calon bintang lainnya ialah Fode Syilla (RC Lens) yang berposisi sebagai gelandang bertahan. Seperti dilansir Transfermarkt, Syilla merupakan pemain dengan nilai pasar tertinggi di kubu Les Bleus. Syilla ditaksir 300 ribu Euro di hari pertama Piala Dunia U17 2023. Harga pasar sang pemain masih bisa berubah, tergantung penampilannya di ajang kali ini.

Kemudian, Tidiam Gomis (SM Caen) di sektor serang dan Bastien Meupiyou (Nantes) di sektor belakang, jadi pemain termahal ke-2 dan ke-3 Prancis di awal turnamen. Harga keduanya ditaksir masing-masing 250 ribu Euro. Kedua pemain tersebut sama-sama telah dimainkan di level seniornya timnya masing-masing.

Prancis masih akan dibesut Jean-Luc Vannuchi, sosok pelatih yang juga mengantar Les Bleus meraih posisi runner-up EURO U17 2023. Sang pelatih lebih banyak menghabiskan kariernya menangani tim-tim lokal. Salah satu capaian apik Vannuchi ialah saat mengantar Auxerre ke final Coupe de France 2015, meski takluk dari tangan PSG.

Vannuchi ditunjuk Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) untuk menukangi tim junior sejak 2018 silam. Edisi 2023 di Indonesia jadi ajang pertama Vannuchi tampil di Piala Dunia U17. Ia kini punya misi meraih gelar, sekaligus melampaui capaian posisi ke-3 pada 2019 saat Prancis masih dibesut Jean Claude Giuntini.

Anda mungkin ingin melihat